MENJADI SMART DIGITALPRENEUR UNTUK GENERASI MILLENIAL PADA SISWA SMA DI MAKASSAR

Authors

  • Rezty Amalia Aras Institut Teknologi dan Bisnis Kalla
  • Aulia Rahmawati Institut Teknologi dan Bisnis Kalla
  • Yogi Hady Afrizal Institut Teknologi dan Bisnis Kalla
  • Muhammad Fachrul Salam Institut Teknologi dan Bisnis Kalla
  • Kiki Resky Ramdhani Sucipto Institut Teknologi dan Bisnis Kalla
  • Syamsul Rijal Institut Teknologi dan Bisnis Kalla
  • Juhri Juhri Institut Teknologi dan Bisnis Kalla

DOI:

https://doi.org/10.51577/globalabdimas.v4i1.513

Keywords:

Digitalpreneur, Konten, Media Sosial

Abstract

Di era digital yang terus berkembang, menjadi seorang digitalpreneur adalah tantangan menarik dan menjanjikan, terutama bagi generasi milenial. Siswa SMA yang memiliki keterampilan teknologi, kreativitas, dan semangat kewirausahaan, memiliki potensi besar untuk meraih kesuksesan dalam dunia bisnis digital. Kegiatan seminar "Smart Digitalpreneur untuk Generasi Z" bertujuan memberikan wawasan dan simulasi kepada siswa di Makassar. Melalui kegiatan ini, kami mencoba untuk menunjukkan pentingnya kreativitas dan pemahaman pasar dalam bisnis digital. Kegiatan ini juga mencoba untuk membuka pikiran peserta seminar melalui materi-materi yang disampaikan tentang bagaimana menyiapkan diri menjadi digitalpreneur yang cerdas dan inovatif, dengan hasil yang menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan peserta. Pelaksanaan PKM ini telah diikuti oleh 24 siswa dan mahasiswa dari sekolah dan perguruan tinggi di Makassar. Seminar dilakukan secara luring di Auditorium Institut Teknologi dan Bisnis Kalla. Hasil survei pasca-kegiatan menunjukan ketertarikan peserta pada kegiatan seminar ini.

Published

2024-05-29