PROGRAM “ENGLISH FUN” UNTUK MENINGKATKAN MINAT DAN MOTIVASI SISWA DI SEKOLAH DASAR DESA PESABAN

Authors

  • Ni Kadek Artini ITP Markandeya Bali
  • I Wayan Numertayasa ITP Markandeya Bali

Keywords:

Program English Fun, motivasi belajar, minat belajar, Bahasa inggris

Abstract

Dalam konteks globalisasi yang semakin berkembang, pembelajaran bahasa Inggris di tingkat sekolah dasar sangat penting, terutama di wilayah pedesaan seperti Desa Pesaban, di mana keterbatasan akses terhadap sumber daya pendidikan  menjadi tantangan. Tantangan ini semakin terasa bagi siswa di mana eksposur terhadap bahasa Inggris sangat terbatas. Siswa merasa  bahwa bahasa Inggris adalah mata pelajaran yang sulit dipahami karena perbedaan struktur dan kosa kata yang jauh berbeda dengan bahasa ibu mereka. Oleh karena itu penulis melaksanakan program “english fun” dalam menerapkan pembelajaran bahasa inggris di kelas. Tujuan program "English Fun" ini adalah untuk meningkatkan minat dan motivasi belajar siswa sekolah dasar di desa Pesaban yaitu di SD N 1 Pesaban dan SD N 2 Pesaban dengan dukungan teknologi dan meningkatnya kebutuhan untuk berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Untuk membuat proses belajar lebih menarik dan menyenangkan, program ini menggunakan pendekatan permainan dan media pembelajaran interaktif seperti flashcard. kegiatan ini  menunjukkan bahwa kegiatan belajar yang melibatkan permainan berhasil meningkatkan pemahaman siswa terhadap kosa kata dan kepercayaan diri mereka dalam menggunakan bahasa Inggris. Hasil program menunjukkan peningkatan belajar bahasa inggris yang signifikan dan partisipasi siswa serta antusiasme mereka untuk belajar bahasa Inggris. Oleh karena itu, artikel ini mencapai kesimpulan bahwa penggunaan pendekatan pembelajaran yang inovatif dan menyenangkan, seperti program "English Fun," dapat menjadi solusi efektif untuk mengatasi tantangan dalam pembelajaran bahasa Inggris di kalangan siswa sekolah dasar.

Published

2024-11-21